Sandiaga Uni Umroh Bersama Istri Di Masa Tenang
14 April 2019 15:03 | • Wartawan : redaksi • Editor : Laura Renalsi • Dibaca : 71 kaliIndosiana - Dalam mengisi maa tenang Pemilu 2019 selama tiga hari kedepan, cawapres Sandiaga Uno melakukan ibadah umrah ke tanah suci Mekkah. Dia berangkat umrah bersama istrinya, Nur Asia.
Momen keberangkatan Sandiaga dan sang istri berangkat umrah ke tanah suci dibagikan melalui video di akun instagram pribadinya, pada Minggu (14/4/2019). Dia berpamitan dengan anak-anaknya di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Menurut asisten pribadi Sandiaga, mantan wakil gubernur DKI Jakarta itu meninggalkan tanah air pukul 00.15 WIB.
"Anak-anak baru sampai Jakarta, orang tuanya harus pergi lagi. Belum sempat kangen-kangenan. Doakan semoga ibadah mama-papa lancar. Sampai bertemu hari Selasa nanti anak-anak perempuanku..." demikian tulis akun instagram Sandiaga.
Dalam video tersebut, dia dan istri bergantian berpelukan dengan putri putrinya untuk berpamitan.
"I love you, good luck, hati-hati ya," kata anak-anak Sandiaga.
Unggahan Sandiaga tersebut dikomentari 6.900 warganet yang menjadi pendukungnya. Mereka mendoakan agar ibadah umrah Sandiaga diberi kelancaran.
Sementara itu, Calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) langsung berangkat ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah umrah setelah melaksanakan debat capres/cawapres putaran kelima.
"Iya benar (berangkat) malam ini juga," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin ketika dikonfirmasi di Jakarta, Sabtu malam.
Jokowi diketahui akan berangkat umrah tidak dalam rombongan besar, namun hanya rombongan terbatas. Beliau dijadwalkan kembali ke Tanah Air pada Senin, 15 April 2019.
Bey juga memastikan Jokowi tidak akan membawa serta perwakilan dari media untuk meliput kegiatan selama di Tanah Suci.
"Enggak ada (media) yang ikut," ucap Bey seperti dikutip dari liputan6.
Terbaru
Terpopular
Dikomentari
Sri Muyani Dukung Peningkatan Kualitas Pendidikan - 11 hari
lalu
Ratusan Personel TNI-Polri Amankan Timika Saat HUT OPM - 11 hari
lalu
Silaut Digegerkan Dengan Penemuan Mayat Terpotong - 12 hari
lalu
Tulisan Raksasa 'PADANG' di Puncak Gunung Padang Terbakar - 12 hari
lalu
Rupiah Dibuka Melemah Tipis Hampir Menyentuh Rp14.100/USD - 13 hari
lalu
Rektor Unimor Ditemukan Tewas di Kamar Hotel - 13 hari
lalu
9 Bagian Tubuh Ini Berbahaya Jika Dipijit - 14 hari
lalu
DPR: KPU Tak Bikin Peraturan yang Mudah Digugat - 16 hari
lalu